MKKS SMK KABUPATEN SIJUNJUNG BERSAMA DRB-SRB BERBAGI IMPLEMENTASI KELAS MAYA SI CADIAK PANDAI DALAM PEMBELAJARAN


Selasa, 20 Oktober 2020 telah dilaksanakan webinar dengan tema Implementasi Kelas Maya Si Cadiak Pandai dalam Pembelajaran bersama MKKS SMK, DRB dan SRB pada pukul 09.00 sampai dengan 10.00 WIB. Webinar ini terlaksana berkat koordinasi dari SRB Addurorul Muntatsiroh,S.Pd dengan Ketua MKKS SMK Kabupaten Sijunjung yaitu Ibu Yulias Sriwinarti,S.Pd . Setelah hari dan tanggal disepakati, barulah kami melaporkan kepada Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat /Kacabdin wilayah V Muaro Sijunjung yaitu Bapak Drs, Adrial. Bapak Kacabdin menyambut baik kegiatan webinar ini agar Portal Kelas Maya Si Cadiak Pandai ini dapat dikenal oleh banyak pihak karena portal Si Cadiak Pandai adalah milik Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat. Setelah pihak MKKS SMK dan Kacabdin sepakat, barulah saya sebagai SRB Sumbar tahun 2020 menghubungi salah satu Duta Rumah Belajar/DRB meminta untuk berkolaborasi dan sharing pengalaman tentang Kelas Maya Si Cadiak Pandai tersebut. Awalnya saya menghubungi DRB Roby Setia Permana tapi beliau ternyata sudah memiliki agenda lain. Saya mencoba menghubungi DRB Rahmad Hidayatullah, Alhamdulillah gayungpun bersambut karena beliau bisa mengisi acara webinar di MKKS SMK kabupaten Sijunjung. Setalah itu saya langsung membuat flyer kegiatan webinar untuk dipublikasikan ke sosial media seperti Facebook, Whatsapp grup MKKS SMK, Instagram. Flyer kegiatan juga sekaligus sebagai undangan kepada pihak-pihak lain seperti para kepala sekolah beserta guru-gurunya.

Kegiatan webinar ini sekaligus sebagai implementasi dari modul Strategi Berbagi, Komunikasi Efektif   dan Pemanfaatan Konferensi Video. Saya mencoba menerapkan kolaborasi dan komunikasi dengan pemangku kepentingan sampai akhirnya terlaksananya webinar ini. Berbicara di depan publik melalui teleconference tidaklah mudah meskipun tidak ada audiens nyata di depan kita tetapi sebenarnya banyak audiens yang sedang memperhatikan kita di balik layar piranti komunikasinya. Keterampilan untuk tampil di depan publik memang membutuhkan latihan secara terus menerus. Agar komunikasi dapat berjalan efektif kita harus menerapkan prinsip REARCH yaitu :
a. Respect    : sikap hormat dan saling menghargai
b  Emphaty : kemampuan untuk menempatkan diri pada situasi atau kondisi yang dihadapi orang lain.
c. Audible   : Dapat didengarkan atau dimengerti orang lain.
d. Clarity    : Kejelasan dari pesan yang disampaikan
e. Humble   : Sikap rendah hati

Kegiatan webinar ini menggunakan aplikasi zoom meeting dengan tautan berikut: 

Topic: Sicadiak Pandai
Time: Oct 20, 2020 09:00 AM Bangkok

Join Zoom Meeting
https://zoom.us/j/99553791403?pwd=TzJoQzNuQ3FRT0JBTExvQXl6dUsvUT09

Meeting ID: 995 5379 1403
Passcode: 12345

Publikasi kegiatan :

Ringkasan jalannya webinar dapat saya paparkan sebagai berikut:
Pada pukul 08.45 WIB saya mempersilahkan semua participant untuk memasuki room meeting dengan admit all participant, sambil menunggu Bapak Kacabdin, Ketua MKKS dan Bapak/Ibu Kepala SMK lainnya, saya menyapa satu per satu kepada participant yang telah hadir. Tepat pada pukul 09.00 WIB webinar saya mulai dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah, menyapa semua hadirin dan melaporkan kegiatan saya sebagai peserta PembaTIK Level 4. Saya melaporkan tentang program PembaTIK/Pembelajaran Berbasis TIK dari Pusdatin Kemdikbud. Saya juga mengajak agar tahun mendatang akan banyak lagi guru-guru dari kabupaten Sijunjung yang mengikuti program PembaTIK ini.

Acara selanjutnya adalah sambutan Ketua MKKS SMK kabupaten Sijunjung Ibu Yulias Sriwinarti,S.Pd. Dalam sambutannya beliau mengajak kepada semua guru agar membuat pembelajaran lebih interaktif selama masa pandemi ini.

Setelah sambutan dari Ketua MKKS SMK, dilanjutkan sambutan dan pembukaan secara resmi webinar MKKS SMK,DRB-SRB Berbagi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat/Kacabdin wilayah V Muaro Sijunjung Bapak Drs. Adrial. Dalam sambutannya beliau mengajak untuk sama-sama menggunakan portal kelas maya Si Cadiak Pandai karena portal ini adalah milik Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.

Acara selanjutnya adalah pemaparan kelas maya Si Cadiak Pandai oleh Dura Rumah Belajar Nasional tahun 2019 Bapak Rahmad Habibullah,M.Pd. DRB Rahmat membuka presentasi dengan pantun dan memaparkan alasan mengapa kita harus menggunakan kelas maya Si Cadiak Pandai ini. Beliau juga mendemokan pendaftaran sekolah penyelenggara dari salah satu SMK di kabupaten Sijunjung yaitu SMK Negeri 2 Sijunjung yang merupakan permintaan langsung dari Kepala SMK Negeri 2 Sijunjung yaitu Bapak Ariesto Amri,S.Pd, M.M.

DRB Rahmad menyampaikan beliau siap untuk diundang ke Sijunjung untuk berbagi implementasi kelas maya Si Cadiak Pandai bersama guru-guru di kabupaten Sijunjung. Kegiatan sosialisasi ini hanyalah sebagai motivasi dan pengenalan tentang platform atau LMS yang akan kita gunakan dalam pembelajaran daring.

Dari data respon peserta webinar dapat diperoleh data sebagai berikut :
1. Peserta yang mengisi daftar hadir sebanyak 38 orang.
2. 76,3 % belum memiliki akun kelas maya, hanya 23,7 % yang sudah memiliki akun.
3. Testimoni peserta cukup positif seperti : memuaskan, sangat bagus untuk menambah wawasan, sukses selalu untuk tim cadiak pandai, dan lain sebagainya.

Webinar bersama MKKS SMK ini adalah sosialisasi tatap maya terakhir sebelum berakhirnya masa penugasan saya sebagai peserta PembaTIK Level 4 tahun 2020. Semoga apa yang sudah saya sosialisasikan tentang Portal Rumah Belajar dan Inovasi Pembelajaran menggunakan Portal Rumah Belajar kepada berbagai pihak dapat memberikan manfaat bagi pihak lain. Terima kasih kepada Tutor Pusdatin Kemdikbud, Bapak Kacabdin, Ketua MKKS SMK Kabupaten Sijunjung, DRB Sumbar,  Kepala SMK sekabupaten Sijunjung, SRB Sumbar tahun 2020 serta pihak-pihak lain yang tidak dapat saya sebutkan satu per satu.

Merdeka belajarnya, Rumah Belajar Portalnya ...Maju Indonesia...
Berbagi Inovasi Pembelajaran Berbasis TIK Mewujudkan Merdeka Belajar.
Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Maju Indonesia
@Nursyamsi @robysetiapramana @HabibullahRahmad

Dokumentasi Kegiatan













Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH TAHUN 2020

Sekolah sebagai suatu ekosistem membutuhkan kepemimpinan Kepala Sekolah yang tangguh. Kepala Sekolah pada dasarnya adalah seorang manajer, s...